BAKWAN PAKCOY HASIL BERKEBUN DEPAN RUMAH

 BAKWAN PAKCOY HASIL BERKEBUN DEPAN RUMAH

Menanam Sawi Pakcoy di rumah menggunakan Kaleng Bekas dapat kita panen 1 minggu sekali dengan hanya mengambil 2 sampai 3 lembar daun Sawi Pakcoy. Sawi Pakcoy dapat menjadi masakan sehat yakni Bakwan Pakcoy.

Bumbu; tepung terigu, 1 butir telur, 2 siung bawang putih, 2 siung bawang merah, Masako Rasa Ayam, air putih secukupnya. Proses memasak Bawan Pakcoy, sebagai berikut:

  1. Daun Sawi Pakcoy diiris kecil-kecil
  2. Larutkan Tepung Terigu dengan air bersih, campurkan irisan bawang merah dan bawang putih, beri masako rasa ayam, masukkan 1 butir telur, aduk sampai merata
  3. Siapkan wadah penggorengan
  4. Selesai, Bakwan Pakcoy siap dihidangkan
Bakwan Pakcoy menjadi masakan yang sehat dengan bahan Pakcoy dan Tepung Terigu. Menanam Sawi Pakcoy dapat kita lakukan sendiri di rumah dengan memanfaatkan bahan bekas seadanya, seperti; Botol Bekas, Kaleng Bekas, Toples Bekas dan lainnya. Menanam Sawi Pakcoy di rumah dengan menggunakan bahan bekas dapat mengurangi limbah indusri rumah tangga menjadi lebih bermanfaat.

Anda Pendukung Pengembangan Channel: Sahabat ingin traktir Ngopi: https://sociabuzz.com/antonmenanam Terima Kasih

Anton Mardoni

Anton Mardoni, S.IP.,M.Si, lahir di Masmambang, 12 Desember 1980. Riwayat pendidikan diantaranya SD Negeri Masmambang Kecamatan Talo Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu, lulus Tahun 1993, SMP Negeri Kampai Kecamatan Talo Kabupaten Bengkulu Selatan, lulus Tahun 1996, SMU Negeri 1 Talo Kecamatan Talo Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu, lulus tahun 1999. Melanjutkan pendidikan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bengkulu, Program Studi Ilmu Administrasi Negara, lulus Tahun 2006. Melanjutkan pendidikan Pascasarjana Magister Ilmu Administrasi, FISIP Universitas Bengkulu, lulus Tahun 2015. Menjadi Dosen Tetap Universitas Musi Rawas, Sekretaris Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP Universitas Musi Rawas, Tahun 2010-2011, Ketua Program Studi Ilmu Administrasi Negara FISIP Universitas Musi Rawas, Tahun 2011-2015. Pembantu Dekan I FISIP Universitas Musi Rawas, Tahun 2017-2021. Wakil Dekan I FISIP Universitas Musi Rawas, Tahun 2021-sekarang.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak